Masya Allah..!!, Pasien Sakit Asam Lambung Akut Sedekah Dua Sepeda Motor
Sakit asam lambungnya dirasakan sudah akut, perutnya terasa melilit terus menerus. Sementara tenggorokananya selalu kering dan susah bicara, tapi Marfulianto tidak patah semangat meski berbagai berobat sudah masuk ke perutnya. Dalam kondisi pasrah kepada Allah, ia sedekahkan 2 unit motor ke IDC sebagai jalan wasilah mendapatkan kesehatan dan umur panjang. Jika tidak demikian, setidaknya ia berharap Allah beri Husnul Khotimah diakhir hayatnya.
AMBARAWA, Infaq Dakwah Center (IDC) - Ayah dua anak yang tinggal di daerah Kupang Lor, Ambarawa, Semarang, menghubungi Relawan IDC untuk bersegera mengambil sedekah barkas (barang bekas). Pria bernama Mafulianto (36) ini padahal sedang sakit asam lambung akut. Dalam kondisi diuji oleh Allah subhanahu wata'ala itu, ia menyerahkan 2 unit motor second untuk disedekahkan bagi program IDC, Selasa (16/4/2019).
"Ya akhi saya sedang sakit, mau sedekah motor 2 ini. Apakah bisa segera diambil? Rumah saya di Ambarawa Semarang," demikian pesan yang masuk lewat admin IDC.
Relawan IDC cabang Solo pada sore harinya setelah berkoordinasi dengan supir dan mobil bak terbuka langsung meluncur menuju Ambarawa meski dalam kondisi cuaca hujan lebat. Bagi Relawan IDC, desakan bersedekah donatur semakin menyemangati dalam rangka melayani umat dan wasilah bersama meraih amal kebaikan.
Tepat pukul 19:20 WIB bada isya, Relawan IDC sampailah di desa Kupang Lor, Ambarawa, Semarang. Marfulianto yang sejak sore telah menunggu langsung menghadang di depan rumahnya bersama anak keduanya, Abdullah Idharudin (8). Ia pun bersegera menunjukkan 2 unit motor bermerk Honda Suprafit dan Suzuki Shogun Axelo didalam kamarnya.
"Itu mas motornya, saya sudah tidak bisa pakai karena sudah sakit. Asam lambung saya sudah kronis, berbagai obat sudah mental tak bisa sembuh. Saya hanya minta didoakan semoga sedekah ini bisa menjadi perantara Allah beri kesembuhan. Kalau tidak ya semoga akhir hidup saya husnul khotimah. Saya serahkan ini ke IDC terserah monggo mau digunakan untuk apa, yang penting bermanfaat bagi yang membutuhkan," ucapnya pada Kang Sedyo, Relawan IDC.
Selain 2 unit motor, ayah Ihsan Idharudin (13) santri Pondok Tahfidz di Gunung Pati tersebut juga menyerahkan monitor LED yang sejak beli baru jarang digunakan. Alhamdulillah kondisinya normal dan masih bisa digunakan. Penyerahan donasinya diwakilkan anak keduanya, Abdullah karena kondisi Marfulianto tidak memungkinkan.
SEDEKAH SEMOGA JADI WASILAH SEMBUHKAN SAKIT ASAM LAMBUNGNYA
Diriwayatkan dari sahabat Amr bin Auf, Rasulullah Saw bersabda, “Sesungguhnya sedekah seorang Muslim dapat menambah umurnya, dapat mencegah kematian yang su’ul khotimah, Allah akan menghilangkan sifat sombong, kefakiran, dan sifat berbangga diri darinya.”(HR. Thabrani).
Mantan buruh karyawan pabrik di Serang ini selain yakin dengan sabda Nabi tersebut juga memilih pulang kampung untuk menemani ibunya yang sudah tua sebagai bentuk biirulwaludain.
Kondisinya sendiri sudah lemah, dengan kronisnya asam lambung. Perutnya terala melilit terus menerus, tenggorokannya kering dan susah bicara. Untuk bicara saja Marfulianto tidak bisa lama dan akan merasa lemas. Ia hanya berharap dengan bersedekah, Allah beri kesembuhan segera dan kembali sehat bisa menjadi kepala keluarga mengayomi anak-anak dan istrinya.
Insya Allah dengan adanya sedekah ini dapat bermanfaat bagi program-program Infaq Dakwah Center (IDC). "Semoga ini menjadi wasilah kesembuhan pak Marfulianto dan jadi amal jariyah dan digantikan Allah dengan rezeki yang jauh lebih baik. Aamiin," ucap Kang Sedyo.
أَجَرَكَ اللهُ فِيْمَا أَعْطَيْتَ، وَجَعَلَهُ لَكَ طَهُوْرًا، وَبَارَكَ لَكَ فِيْمَا أَبْقَيْتَ.
"Semoga Allah memberimu pahala atas apa yang telah engkau berikan, menjadikannya sebagai penyuci untukmu, dan memberkahi untukmu apa yang masih tersisa padamu."
Jazakumullah khairan. Semoga berkah, rizqi melimpah, membersihkan harta, mensucikan jiwa, menolak bencana, menghapus dosa; jadi amal shalih dilipatgandakan 700 kali lipat, dan pahalanya terus mengalir sampai akhir zaman.
إِذَا مَاتَ اْلإِنْسَانُ انْقَطَعَ عَنْهُ عَمَلُهُ إِلاَّ مِنْ ثَلاَثَةٍ إِلاَّ مِنْ صَدَقَةٍ جَارِيَةٍ أَوْ عِلْمٍ يُنْتَفَعُ بِهِ أَوْ وَلَدٍ صَالِحٍ يَدْعُو لَهُ
“Apabila manusia meninggal dunia maka terputuslah semua amalnya kecuali tiga hal: shadaqah jariyah, ilmu yang bermanfaat, dan anak shalih yang mendoakannya” (HR Muslim).
PROGRAM SEDEKAH BARANG: Barang Tak Terpakai, Diinfakkan Menjadi Berkah dan Bernilai
“Dan apa saja yang kamu infaqkan, niscaya Allah akan menggantinya. Dan Dialah Pemberi rezeki yang sebaik-baiknya” (Qs Saba’ 39).
ANDA punya barang yang tidak dipakai di rumah? Pakaian menumpuk di lemari mengganggu kenyamanan. Sepeda motor rusak makan tempat di gudang. Meja, kursi, lemari, televisi, mesin cuci, sepeda dll mangkrak di rumah merusak estika.
Tumpukan barang di rumah kalau dibiarkan dimakan rayap, jadi sarang kecoak atau bahkan tikus… Semakin lama nilainya makin menyusut, keberadaannya sangat mengganggu pemandangan
Mau dibuang, tapi sayang masih layak pakai dan masuk kategori barang bekas berkualitas (barbeku). Mau dijual, harganya jatuh dan murah sekali.
Infakkan melalui program Sedekah Barang IDC. Kami siap mengubah barang tidak terpakai menjadi barang sangat bernilai.
Kepada donatur Sedekah Barang, kami haturkan jazakumullah khairan. Semoga menjadi amal jariyah, berkah, diganti Allah dengan infaq yang lebih baik, dan jadi pengantar masuk surga Firdaus.
ANDA mau pindahan rumah dengan banyak barang tak terpakai di rumah lama? Mau diboyong ke rumah baru bikin repot dan biayanya mahal. Mau ditinggal di rumah lama, sayang kalau tak terawat dan lapuk dimakan rayap..!!
Infakkan saja melalui program Sedekah Barang IDC. Kami siap menerima dan menyalurkan kepada lembaga atau orang yang lebih membutuhkan. Barang anda kami sulap menjadi lebih bernilai, berkah dan manfaat untuk dakwah dan kemaslahatan umat Islam.
AGAR BARANG TAK TERPAKAI MENJADI BERNILAI
Barang anda yang tidak dipakai, bisa jadi sangat bernilai dan bermanfaat bagi orang lain. Anda akan mendapat pahala, keberkahan dan didoakan oleh kaum Muslimin yang dibantu.
Laskar Sedekah IDC siap membersihkan, memperbaiki dan mereparasi barang-barang itu supaya lebih bernilai sebelum disalurkan. Sebagian barang yang siap pakai akan dijual/dilelang, hasilnya untuk program-program dakwah, pendidikan, pemberdayaan umat dan sosial fisabilillah.
Barang yang masih bagus akan disumbangkan ke lembaga yang membutuhkan, misalnya: lembaga pendidikan, pesantren, dan sebagainya.
Barang disumbangkan langsung kepada umat Islam yang membutuhkan, antara lain: warga binaan dakwah di pedalaman, korban bencana alam, sekolah Islam, pondok pesantren, anak-anak yatim, para dhuafa, dsb.
Barang (baru maupun bekas) bisa berupa: pakaian, tas, sepatu, meja, kursi, kulkas, televisi, komputer, laptop, sepeda ontel, sepeda motor, mobil, dan lain sebagainya.
Maaf, Program Sedekah Barang IDC tidak menerima infaq "pakaian dalam".
...Allah Ta’ala berfirman, “Wahai anak Adam berinfaqlah, niscaya Aku akan mengganti infaqmu” (Hadits Qudsi Muttafaq ‘Alaihi dari Abu Hurairah)..
LASKAR SEDEKAH BARANG
Infaq/sedekah barang melalui IDC bisa disampaikan melalui dua pilihan yang mudah:
- Dikirimkan langsung atau dikirim via Gojek/Pos/TIKI/JNE/J&T/Wahana ke Kantor IDC: Yayasan Infaq Dakwah Center (IDC) Jl. Veteran No. 48 Kota Bekasi, Jawa Barat - 17141 (Kompleks SD Islam An-Najah, Samping Masjid Agung Al-Barkah Bekasi) Google Map: https://goo.gl/maps/g1KbwaQFbFE2
- Dijemput oleh Laskar Sedekah Barang IDC (sementara khusus wilayah Jabodetabek dan Solo). Untuk Layanan Jemput Barang, donatur dapat menghubungi IDC minimal SATU HARI SEBELUM PENJEMPUTAN agar kami dapat mengatur jadwal Penjemputan.
- Info Sedekah Barang: (SMS/Whatsapp) 08122.700020 – 0812.8070050
BERITA TERKAIT: