Berkah Ramadhan, Keluarga Muallaf Rudi Chow Makin Semangat Belajar Al Qur'an
BEKASI, Infaq Dakwah Center (IDC)-- Alhamdulillah, di hari ke 3 (tiga) Ramadhan, Ahad (25/4) Relawan IDC bersilaturahim ke kediaman keluarga Muallaf Rudi Chow Liung Kiun dalam agenda bimbingan belajar Al Qur'an, dan penyerahan bantuan berupa santunan.
Ditemui di kediamannya, Bekasi Timur Jawa Barat. Kondisi keluarga Muallaf ini nampak semakin ceria di Bulan Ramadhan 1441 penuh berkah, di atas tuntunan hidayah Allah SWT.
Di Massa pandemi Covid 19 keluarga Muallaf Rudi Chow yang sebelumnya tinggal di kediaman rumah satu petak kini tambah khidmat dan nyaman beribadah di rumah kontrak luas utamanya di Bulan Ramadhan, selain itu mereka juga mendapat bimbingan Islam secara online dari masjid ternama di Kota Bekasi.
Kepada relawan IDC, Rudi Chow meluapkan kegembiraannya, karena bisa menempati rumah yang telah dibayar biaya kontraknya oleh donatur IDC.
Maasyaa Allah, saya di sini banyak menerima manfaatnya, bisa Ibadah dengan nyaman, juga berkeluarga, sebelumnya tinggal di satu kontrakkan petak untuk sholat aja sempit, apalagi di musim virus seperti...
"Maasyaa Allah, saya di sini banyak menerima manfaatnya, bisa Ibadah dengan nyaman, juga berkeluarga, sebelumnya tinggal di satu kontrakkan petak untuk sholat aja sempit, apalagi di musim virus seperti, kita ada di zona merah mengharuskan Ibadah dan aktivitas di rumah," ungkap Rudi Chow kepada Relawan IDC.
Bimbingan Al Qur'an kepada keluarga ini masih terus dikontrol Relawan IDC, dari belajar huruf-huruf Hijaiyah di buku Iqro hingga menghafal surat-surat pendek, walau masih terbata-bata, berpahala dua kali lipat In syaa Allah.
"Pak Rudi, di Bulan Ramadhan ini dengan kondisi Ibadah di rumah, belajar juga menjadi Imam shalat bagi keluarga, mulai menghafal surat surat pendek yang ada dalam Al Qur'an," pesan Relawan IDC kepada Rudi Chow.
Kunjungan silaturahim ini ditutup dengan penyerahan santunan rutin sebesar Rp. 1.000.000 (satu juta rupiah), amanah donatur IDC untuk kebutuhan harian di bulan Ramadhan. Koh Rudi Chow menghaturkan, "terima kasih banyak kepada donatur IDC, yang sudah peduli dan memperhatikan keluarga saya, semoga kebaikan semuanya di balas oleh Allah SWT," sembari mendo'akan para donatur IDC.
PEDULI KASIH MUALLAF, AYO BANTU..!!
Sebagai muallaf yang baru masuk Islam dan dirundung berbagai ujian hidup, Rudy Chow Hanafi beserta keluarganya sangat membutuhkan bimbingan dan bantuan kaum Muslimin untuk memperbaiki nasib serta mempertahankan iman.
Beban berat yang harus dipikul muallaf adalah beban kita semua, karena persaudaraan setiap Muslim ibarat satu tubuh. Jika satu anggota tubuh sakit, maka anggota tubuh lainnya otomatis terganggu karena merasakan kesakitan juga.
مَثَلُ الْمُؤْمِنِينَ فِي تَوَادِّهِمْ وَتَرَاحُمِهِمْ وَتَعَاطُفِهِمْ، مَثَلُ الْجَسَدِ إِذَا اشْتَكَى مِنْهُ عُضْوٌ تَدَاعَى لَهُ سَائِرُ الْجَسَدِ بِالسَّهَرِ وَالْحُمَّى
“Perumpamaan kaum mukminin dalam cinta-mencintai, sayang-menyayangi dan bahu-membahu seperti satu tubuh. Jika salah satu anggota tubuhnya sakit, maka seluruh anggota tubuhnya yang lain ikut merasakan sakit juga, dengan tidak bisa tidur dan demam.” (Muttafaq ‘Alaih).
Semoga dengan membantu meringankan beban muallaf ini, Allah menjadikan kita sebagai pribadi beruntung yang berhak mendapat kemudahan dan pertolongan Allah Ta’ala.
مَنْ نَـفَّسَ عَنْ مُؤْمِنٍ كُـرْبَةً مِنْ كُرَبِ الدُّنْيَا، نَـفَّسَ اللهُ عَنْهُ كُـرْبَةً مِنْ كُـرَبِ يَوْمِ الْقِيَامَةِ، وَمَنْ يَسَّرَ عَلَـى مُـعْسِرٍ، يَسَّـرَ اللهُ عَلَيْهِ فِـي الدُّنْيَا وَالْآخِرَةِ
“Barangsiapa menghilangkan kesulitan seorang mukmin di dunia, maka Allah akan melepaskan kesulitannya pada hari kiamat. Barangsiapa memudahkan orang yang tengah dilanda kesulitan, maka Allah akan memudahkannya di dunia dan di akhirat...” (HR Muslim).
Infaq untuk membantu kesulitan hidup muallaf ini bisa disalurkan dalam program Peduli Kasih Muallaf:
- Bank Muamalat, No.Rek: 34.7000.3005 a.n: Yayasan Infaq Dakwah Center.
- Bank BNI Syariah, No.Rek: 293.985.605 a.n: Infaq Dakwah Center.
- Bank Mandiri Syari’ah (BSM), No.Rek: 7050.888.422 a.n: Yayasan Infaq Dakwah Center.
- Bank Bukopin Syariah, No.Rek: 880.218.4108 a.n: Yayasan Infaq Dakwah Center.
- Bank BTN Syariah, No.Rek: 712.307.1539 a.n: Yayasan Infaq Dakwah Center.
- Bank Mega Syariah, No.Rek: 1000.154.176 a.n: Yayasan Infaq Dakwah Center.
- Bank Mandiri, No.Rek: 156.000.728.7289 a.n: Yayasan Infaq Dakwah Center.
- Bank BRI, No.Rek: 0139.0100.1736.302 a.n: Yayasan Infaq Dakwah Center.
- Bank CIMB Niaga, No.Rek: 80011.6699.300 a.n Yayasan Infak Dakwah Center.
- Bank BCA, No.Rek: 631.0230.497 a.n Budi Haryanto (Bendahara IDC).
CATATAN:
- Demi kedisiplinan amanah dan untuk memudahkan penyaluran agar tidak bercampur dengan program lainnya, tambahkan nominal Rp 9.000 (sembilan ribu rupiah). Misalnya: Rp 1.009.000,- Rp 509.000,- Rp 209.000,- Rp 109.000,- 59.000,- dan seterusnya.
- Laporan penyaluran dana akan disampaikan secara online di: infaqDakwahCenter.com.
- Bila biaya sudah tercukupi/selesai, maka donasi dialihkan untuk program IDC lainnya.
BERITA TERKAIT:
- DETAIL: Rudy Chow Liung: Keluarga Muallaf Tionghoa Hidup Memprihatinkan, Ayo Bantu.!!
- VIDEO: https://youtu.be/8pfykazuJf8.