IDC Santuni Muhammad Dastan, Balita 3 Tahun Penderita Epilepsi
CIKARANG, Infaq Dakwah Center (IDC) - Sudah empat(4) hari ananda Muhammad Dastan, Balita usia 3 tahun ini di rawat intensif di Rumah Sakit (RS) Amanda, Cikarang Utara, Bekasi, Jawa Barat.
Mendadak kejang tak tertahankan, Mimin (36) Ibunda Dastan sontak kaget, menurutnya, memang anaknya memiliki penyakit epilepsi, jika ada hal yang diinginkan tak kunjung terlaksana, ia kejang seketika.
"Waktu itu, anak saya pingin mobil-mobilan, saya belum bisa beliin pak, jadinya dia kejang-kejang," kata Mimin kepada Relawan IDC.
Mimin mengungkapkan bahwa penyakit Epilepsi yang dirasakan anaknya itu, sudah sedari kecil bahkan ditambah lagi mengidap Hernia, dan TB Paru.
Relawan IDC membezuk Muhammad Dasta yang sedang terbaring lemah di atas bangsal RS Amanda, Cikarang pada Senin (8/7) menjelang Dzuhur.
Mimin yang hanya bekerja sebagai penjual nasi uduk pagi itu pun sudah tidak ia lakoni sejak 3 bulan lalu, Dasman Firmansyah (34) ayah M Dastan kini bekerja sebagai satpam di salah satu SMK swasta di Tambun, Bekasi.
IDC menyalurkan bantuan perlengkapan & kebutuhan Dastan di RS seperti Pampers, Susu, dan Minyak Telon, juga santunan tunai sebesar Rp. 500.000 (lima ratus ribu rupiah).
Selain itu, kedua kakak Dastan ikut berjaga di RS menemani Ibunya, Relawan IDC memberikan sajian makanan berupa roti, air dan camilan lainnya.
INFAQ DARURAT PEDULI KASIH SESAMA MUSLIM
Donasi solidaritas kemanusiaan yang dikhususkan untuk memenuhi kebutuhan darurat umat Islam yang membutuhkan solusi cepat, antara lain:
- Bantuan pengobatan bagi para aktivis Islam, anak yatim dan dhuafa yang sedang mengidap penyakit kronis, kelainan fisik dan sebagaimana dalam bentuk subsidi biaya pengobatan, jaminan pengobatan penuh dan mediasi pengobatan.
- Bantuan sosial bagi keluarga aktivis Islam yang sedang tertimpa musibah, mengalami ujian dipenjara rezim, dan sebagainya.
- Tanggap Darurat (Emergency Rescue). Aksi cepat untuk evakuasi, rehabilitasi dan rekonstruksi korban bencana alam (gempa bumi, tsunami, banjir, longsor, dll).
- Tanggap Bencana Kemanusiaan (Humanitarian Rescue). Penanganan korban bencana peperangan, konflik sosial, kelaparan, gizi buruk dan wabah penyakit.
Penanganan masing-masing bencana tentunya berbeda, namun secara umum penanganannya bersifat tanggap darurat yang meliputi bantuan bahan makanan pokok, makanan padat gizi dan vitamin, obat-obatan.
Donasi Infaq / Sedekah para Muhsinin (donatur) bisa disalurkan lewat rekening IDC dalam PROGRAM INFAQ DARURAT:
- Bank BNI Syariah No.Rek: 293.985.605 a.n: Infaq Dakwah Center.
- Bank Muamalat No.Rek: 34.7000.3005 a.n: Yayasan Infaq Dakwah Center.
- Bank Mandiri Syar’iah (BSM) No.Rek: 7050.888.422 a.n: Yayasan Infaq Dakwah Center.
- Bank Bukopin Syariah No.Rek: 880.218.4108 a.n: Yayasan Infaq Dakwah Center.
- Bank BTN Syariah No.Rek: 712.307.1539 a.n: Yayasan Infaq Dakwah Center.
- Bank Mega Syariah No.Rek: 1000.154.176 a.n: Yayasan Infak Dakwah Center.
- Bank Mandiri No.Rek: 156.000.728.7289 a.n: Yayasan Infaq Dakwah Center.
- Bank BRI No.Rek: 0139.0100.1736.302 a.n: Yayasan Infaq Dakwah Center.
- Bank CIMB Niaga No.Rek: 80011.6699.300 a.n: Yayasan Infak Dakwah Center.
- Bank BCA No.Rek: 631.0230.497 a.n: Budi Haryanto (Bendahara IDC)
CATATAN:
- Demi kedisiplinan amanah dan untuk memudahkan penyaluran agar tidak bercampur dengan program lainnya, tambahkan nominal Rp 3.000 (tiga ribu rupiah). Misalnya: Rp 1.003.000,- Rp 503.000,- Rp 203.000,- Rp 103.000,- 53.000,- dan seterusnya.
- Laporan penyaluran dana akan disampaikan secara online di: www.infaqdakwahcenter.com.
- Info: 08122700020
BERITA TERKAIT:
Ismail Abdurrahman: Anak Aktivis Dakwah Opname di RS PKU Solo. Ayo Bantu..!!
IDC Bantu Pengobatan dan Santunan Yatim Muallaf Penderita Typus
Terpapar Virus, Bayi Khatthab Kritis 13 Hari di Rumah Sakit. Ayo Bantu.!!
Komplikasi Paru-paru, Balita Hamzah Kritis di Rumah Sakit. Ayo Bantu.!!
VIDEO: ZAHRA BAYI 9 BULAN MENDERITA KANKER PEMBULUH DARAH. AYO BANTU..!!!